SOSOK AUFAR HUTAPEA - Aufar Hutapea dan Olla Ramlan resmi cerai pada Juni 2022. Olla Ramlan membeberkan reaksi mantan suami melihatnya lepas hijab.
Keputusan Olla Ramlan untuk lepas hijab memang telah bulat. Ibu 3 anak itu mulai berani mengunggah potretnya tanpa penutup kepala.
Olla Ramlan memutuskan melepas hijab yang telah dikenakannya sejak tahun 2019.
Di tengah banyaknya nyinyiran, ia memilih fokus membesarkan ketiga anaknya.
"Tak pernah terbayang sebelumnya, bahwa aku akan menjalani hidup sebagai ibu sekaligus ayah untuk tiga buah hatiku.
Tapi di sinilah aku berdiri, melangkah, jatuh, bangkit lagi. Semua demi senyum mereka.
Kadang lelah, sering menangis diam-diam, tapi tidak pernah menyesal. Karena dari merekalah aku belajar apa arti cinta yang sesungguhnya: tanpa syarat, tanpa jeda.
Aku mungkin sendiri, tapi hatiku penuh. Tiga anakku adalah alasan aku kuat, bahkan saat dunia terasa berat.
Dan setiap hari, aku memilih untuk terus berjuang, bukan karena mudah… tapi karena mereka layak mendapatkan segalanya," ungkap Olla Ramlan.
Sementara itu melalui unggahan di Instagram Story, Olla sempat menjawab pertanyaan netizen mengenai mantan suaminya, Aufar Hutapea.
Olla menyebut Aufar memberikan support atas apapun keputusannya.
"Tanggapan mantan Kak Olla lepas hijab gimana?," tanya netizen.
"Baik dan support aja," jawab Olla.
SOSOK AUFAR HUTAPEA - Aufar Hutapea dan Olla Ramlan resmi cerai pada Juni 2022. Olla Ramlan beber reaksi mantan suami melihatnya lepas hijab. (Instagram @aufar.hutapea @ollaramlan)
Sosok dan Profil Aufar Hutapea
Aufar Hutapea lahir di Jakarta, 24 April 1986. Ia memiliki ayah bernama Daniel Hutapea, dan ibu bernama Tiara Ayu. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar