Kiky Saputri menjadi salah satu komika wanita yang sukses di panggung hiburan Tanah Air.
Ia bahkan turut melebarkan sayapnya ke dunia akting dengan membintangi beberapa film layar lebar.
Di tengah kesuksesan yang diraihnya, Kiky Saputri tak bisa menghindari komentar nyinyir dari netizen.
Ia menyadari hal tersebut merupakan salah satu konsekuensi dari seorang public figure.
Namun kesabaran Kiky ternyata menyentuh batasnya ketika mendapati sang anak ikut dibully.
Kiky meradang anaknya disumpahi meninggal.
Jebolan Stand Up Comedy Academy tersebut tak tinggal diam.
Kiky memilih melaporkan hal tersebut ke pihak berwajib.
Hal tersebut dibeberkan Kiky ketika menjadi bintang tamu di program Pagi Pagi Ambyar pada Senin (2/6/2025).
Sosok dan Profil Kiky Saputri
Kiky Saputri terlahir dengan nama lengkap Rizhky Nurasly Saputri.
Ia kelahiran Garut, 22 Oktober 1993 silam.
Nama Kiky Saputri mulai melejit setelah mengikuti Stand Up Comedy Academy musim 4 di Indosiar.
Gadis berusia 29 tahun ini merupakan sulung dari tiga bersaudara yang tumbuh di tengah keluarga dengan kehidupan yang sederhana.
KIKY SAPUTRI MURKA - Potret Kiky Saputri dan keluarga diambil dari Instagram pada Selasa (3/6/2025). Kiky Saputri laporkan netizen yang sumpahi anaknya. (Instagram @kikysaputrii)
Ayahnya bernama Aslih Nuro dan ibunya bernama Sri Hodijah.
Ketika duduk dibangku sekolah, Kiky Saputri merupakan seorang siswi yang berprestasi.
Namun kondisi keuangan keluarganya yang dapat dikatakan terbatas, mengharuskan Kiky untuk memutar otak agar tetap dapat bersekolah.
Sejak masih SD, ia kerap menjadi juara di sekolahnya.
Ketika SMP dan SMA, Kiky sukses menjabat sebagai ketua OSIS.
Selain itu, ia juga sering memenangkan perlombaan yang diselenggarakan di sekolahnya.
Pernah suatu ketika saat Kiky menjuarai perlombaan, ia meminta agar hadiahnya tersebut dapat ditukarkan dengan pengurangan uang sekolah.
Selama bersekolah, Kiky dikelilingi oleh teman-teman yang baik.
Saat hendak mengikuti acara perpisahan dari sekolah, Kiky tidak mampu membayarnya.
Teman-teman Kiky akhirnya berinisiatif untuk patungan agar bisa membayar biaya sumbangan perpisahan untuk Kiky.
SOSOK KIKY SAPUTRI - Kiky Saputri mengawali kariernya sebagai komika. Ia kini juga bermain film. (TribunNewsmaker.com Kolase/ Instagram @kikysaputrii)
Meski berasal dari keluarga dengan perekonomian terbatas, namun Kiky membuktikan dirinya mampu mengenyam bangku perkuliahan.
Kiky Saputri menyelesaikan pendidikan akhirnya di Universitas Negeri Jakarta.
Ia berhasil meraih gelar S-1 jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia.
Sebelum sukses menjadi komika, Kiky Saputri sempat menjadi seorang guru.
Gaji yang ia terima setiap bulan hanya Rp600 ribu.
Kiky kemudian banting stir menjadi seorang pelawak sejak dirinya galau setelah kisah cintanya kandas begitu saja.
Kala itu, sepulang kerja Kiky mengalihkan perhatiannya dengan menonton open mic di sebuah Kafe.
Ia melihat para komika tampil dengan mudah menghibur pengunjung lewat keresahan yang dialami.
Dari situ Kiky memberanikan diri untuk tampil open mic, meski sempat tidak percaya diri dan grogi.
Lambat naun, Kiky semakin nyaman dan akhirnya mengambil keputusan untuk bergabung di komunitas Stand Up Jakarta Pusat.
Dia juga kerap mengikuti kompetisi dan berhasil memenangkannya.
Tahun 2018, Kiky mengasah kemampuan komedinya dengan mengikuti ajang Stand Up Comedy Season 4.
Kiky sempat dieliminasi sebanyak dua kali.
Pada babak 24 besar, ia mendapat wild card yang membuatnya berhasil kembali berkompetisi sebagai finalis 20 besar.
Meski gagal menjadi juara, Kiky Saputri justru semakin banyak mendapatkan tawaran manggung ditempat lain.
Saat ini Kiky Saputri tengah menikmati kepopulerannya menjadi pemeran dalam acara sketsa komedi Lapor Pak di Trans 7 dan di berbagai acara lainnya.
Kiky Saputri menikah dengan Muhammad Khairi pada Sabtu (28/1/2023) lalu.
Keduanya dikaruniai anak perempuan pada 23 Februari 2025.
Kiky dan Khairi menamai anaknya Kayesha Nadha Khairi atau Baby Kayya.
(TribunNewsmaker.com)(BangkaPos.com)
Posting Komentar
Posting Komentar