Untuk menutup rasa kecewanya karena batal ibadah haji, presenter Ruben Onsu merayakan ulang tahun (ultah kedua putrinya.
Seperti diketahui, melalui pernikahannya dengan Sarwendah, Ruben Onsu memiliki dua putri kandung, yakni Thalia Putri Onsu dan Thania Putri Onsu.
Keduanya unik, memiliki tanggal lahir yang sama, sehingga memudahkan untuk perayaannya.
Thalia lahir pada 5 Juni 2015, sedang sang adik Thania 5 Juni 2019.
Ruben Onsu sendiri sejatinya ibadah haji pada 28 Mei 2025, melalui visa Furoda.
Karena pemerintah Arab Saudi menbatalkan visa Furoda, Ruben Onsu yang baru mualaf ini menunda keinginannya berhaji.
Nah, untuk mengisi rasa kecewanya itu, Ruben menyempatkan diri hadir di perayaan ultah Thalia dan Thania.
Meski Sarwendah dan Ruben telah bercerai, mereka tetap menjaga hubungan baik.
Sarwendah dan Ruben Onsu terlihat kompak merayakan ulang tahun kedua putrinya.
Mereka tampil mengenakan baju berwarna biru muda dengan karakter Cinnamoroll yang menjadi tema ulang tahun kedua putrinya.
Momen kebersamaan mereka diunggah pada akun Instagram pribadi Sarwendah, yakni @sarwendah29, Jumat (6/6/2025).
Dalam caption unggahannya itu, Sarwendah mengucapkan selamat ulang tahun untuk kedua putrinya.
POTRET BAHAGIA - Ruben Onsu saat masih bahagia bersama Sarwendah. Tampak anak-anak mereka, Thalia Putri Onsu, Thania Putri Onsu dan Betrand. (Warta Kota)
Sarwendah pun mengungkapkan rasa sayangnya pada keduanya.
"Happy birthday sayanggg love youuuuuu," tulis Sarwendah.
Sarwendah juga membagikan foto perayaan ulang tahun kedua putrinya yang juga dihadiri para artis.
Di antaranya, Denise Chariesta, Anisa Rahma hingga Erina Gudono.
Bahkan, momen perayaan ulang tahun kedua putri Sarwendah dan Ruben tak lepas dari sorotan netizen.
Pasalnya, perayaan ulang tahun kedua putrinya disebut lengkap dengan kehadiran Ruben Onsu, Sarwendah serta Betrand Peto.
Diketahui, Sarwendah dan Ruben Onsu sudah dinyatakan bercerai oleh Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada 24 September 2024.
Setelah bercerai dari Ruben, Sarwendah kemudian mengungkapkan kelegaan hatinya.
Kuasa hukum Sarwendah, yakni Abraham Simon mengungkapkan bahwa kliennya merasa lega dengan keputusan pengadilan.
"Kami sudah menginformasikan kepada klien kami. Memang klien kami pada intinya merasa lega," kata Abraham, dikutip dari YouTube Sambel Lalap, Selasa (24/9/2024).
"Bahwa proses ini akhirnya telah selesai dan bisa mencapai putusan," sambungnya.
Meski hak asuh anak berada di tangan Sarwendah, Abraham juga memastikan, Ruben tidak dibatasi untuk bertemu dengan ketiga anaknya.
Misalnya saja, Ruben Onsu bisa berkumpul bersama buah hatinya ketika sedang tidak ada pekerjaan.
"Tidak serigid itu ya, jadi memang natural aja," ujar Abraham Simon.
"Memang kalau misalkan Ruben kosong, mungkin anak-anak akan bersama Ruben."
"Kalau misalkan hari-harinya memang bersama dengan Sarwendah," bebernya.
Baca berita WartaKotalive.com lainnya di Google News
Posting Komentar
Posting Komentar