Media sosial warga Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan heboh dengan pernikahan seorang wanita dengan pria calon suami sang kakak.
Ternyata wanita yang menikah itu bukan pengantin asli.
Ia hanya menggantikan sang kakak yang kabur jelang akad nikah.
Pengantin asli melarikan diri menjelang pernikahan itu digelar.
Alhasil sang adiklah yang harus menggantikan si kakak untuk menikah dengan pria yang awalnya melamar sang kakak.
Peristiwa ini terjadi di Desa Paitana, Kecamatan Kelara, Jeneponto.
Akun Facebook Nars Dontu Vecek mengunggah foto-foto pernikahan kedua mempelai.
Ada empat foto yang diunggah, termasuk proses di mana pengantin Wanita mencium tangan pengantin laki-laki.
"Perempuan ini rela dan ikhlas menjadi pengganti pengantin dari kakaknya yang dilamar," tulis keterangan postingan akun Nars dalam unggahannya, Kamis (13/2/2025).
"Salut sama si perempuan ini fikirannya dewasa, buktikan ya dek kalau kamu bisa bahagia," sambungnya.
Informasi yang dihimpun, pengantin pria bernama Asdar.
Sementara mempelai wanita adalah Imel yang menggantikan posisi kakaknya.
Kakak Imel kabur diduga tidak menerima perjodohan keluarganya.
Tribun-Timur.com masih berupaya mengonfirmasi hal ini ke keluarga mempelai wanita. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar