Ruben Onsu mengungkap sosok seorang presenter yang telah membuatnya kecewa, baru-baru ini.
Mantan suami Sarwendah ini mengaku kecewa dengan presenter karena dinilai tidak memiliki respect sama sekali.
Adapun presenter tersebut adalah perempuan berinisial M.
Melansir Grid.ID, hal ini disampaikannya saat jadi bintang tamu di acara 'Pagi-Pagi Ambyar'.
Saat itu, ia diminta untuk duduk di 'kursi kegegeran' saat menjadi bintang tamu acara Pagi Pagi Ambyar di TRANS TV.
Dewi Perssik lalu membacakan beberapa pertanyaan untuk Ruben Onsu, salah satunya tentang orang yang telah membuat Bensu murka.
"Sebutkan nama teman yang sudah mengecewakan," sebut Dewi Perssik.
Tanpa mengelak, Ruben Onsu memilih langsung tahu sosok yang telah membuatnya kecewa.
Dalam kesempatan itu, Ruben Onsu menawarkan untuk menyebutkan inisial sang presenter yang dimaksud.
"Inisial saja lah ya, M. Dia perempuan dan seorang presenter. Kalian kenal banget," ujar Ruben Onsu, dikutip dari TribunStyle.com pada Senin (27/1/2025).
Ruben Onsu mengaku sempat merasa marah dan kecewa dengan presenter perempuan M yang terlanjur membuatnya sakit hati.
"Aku kecewa saja sama dia," lanjut ayah Thalia dan Thania Putri Onsu ini.
Hanya saja, ia memastikan sosok M tersebut sering bekerja sama dengan dirinya di berbagai program acara.
"Gue pikir lu bisa jadi partner, kan sering juga kerja, baik off air atau kadang on air juga," ungkap Bensu.
Ruben Onsu mengaku marah dan kecewa dengan seorang presenter perempuan M yang sempat bekerjasama dengannya (Instagram/ruben_onsu)
Menurut Ruben Onsu, rasa kecewanya muncul karena presenter M tersebut dianggap kurang peka soal hubungan mereka yang sebenarnya cuma sebatas rekan kerja.
Ada sikap presenter M yang ia rasa kurang pas.
"Ya kan kami hanya rekan kerja saja, bukan teman dekat. Ya beberapa kali pernah kerja bareng."
"Saya sih maunya dia lebih ngerti aja sama hidup gue," ungkap ayah angkat Betrand Peto ini.
Raut wajah Ruben Onsu terlihat begitu kesal.
Namun ia cukup bisa menahan diri untuk tak membeberkan seluruh masalahnya dengan sang presenter perempuan berinisial M itu.
"Kecewa, pokoknya dia tahu lah. Ada beberapa hal yang gue (kurang sreg)," katanya.
"Kalau marah enggak, kecewa aja, kan biasa jadi partner off air dan on air," katanya.
Ruben Onsu menyebut kalau dirinya sudah mengutarakan rasa kecewanya langsung ke presenter berinisial M.
Sang presenter berinisial M tersebut juga sudah pernah meminta maaf.
Meski sudah ada permintaan maaf, Ruben Onsu mengaku tidak terlalu memikirkan apakah presenter tersebut menerima atau tidak.
"Aku kecewa aja sih, gue enggak munafik, gue pernah sampaikan langsung ke dia."
"Dia terserah (menerima atau enggak) yang penting gue enggak munafik, dia bilang maaf ya, bla bla bla," katanya.
"Minimal dia respect lah! Pokoknya ada lah, temen kerja, tapi enggak akrab banget," semprot Ruben Onsu.
Sosok presenter perempuan inisial M yang membuat Ruben Onsu kecewa, dianggap kurang peka (YouTube/TRANS TV Official)
Sementara itu beberapa waktu lalu, nama penyanyi dangdut Lesti Kejora menjadi sorotan gara-gara ucapan Iis Dahlia.
Pasalnya Iis Dahlia menyebut jika artis inisial L punya tabiat suka menggunjing dirinya di belakang.
Sontak saja, sosok istri Rizky Billar dikaitkan dengan sosok artis berinisial L yang disebut.
Ya, pedangdut Iis Dahlia baru-baru ini mendadak ramai jadi buah bibir.
Hal ini bermula dari pengakuannya tatkala menjadi bintang tamu acara Pagi-Pagi Ambyar Trans TV.
Dimana pada kesempatan itu, Iis Dahlia menyebut soal sosok artis yang suka membicarakannya di belakang.
Melansir dari postingan akun gosip di Instagram yang diunggah Kamis (24/10/2024), cuplikan video pengakuan Iis Dahlia tersebut dibagikan ulang.
Mulanya, sebelum Iis Dahlia mengaku, ia mendapat pertanyaan dari Dewi Perssik selaku salah satu host di acara itu.
Dan ya, saat itu Dewi Perssik menanyakan soal adakah sosok artis yang suka membicarakan Iis Dahlia di belakangannya, namun bertindak sok baik di depan.
"Sebutkan inisial satu artis yang ngomongin mama Iis di belakang tapi baik di depan," tanya Dewi Perssik, melansir Grid.ID.
Mendengar pertanyaan tersebut, Iis Dahlia sempat menanggapinya dengan tawa saja.
Ia lantas malah menyebut namanya sendiri.
Alhasil, para host pun tampak protes karena menganggap Iis Dahlia bermain aman.
"Apa sih, cari aman ah," kata para host.
Postingan akun @rumpi_gosip (Instagram/rumpi_gosip)
Setelahnya, Iis Dahlia akhirnya mengungkap inama inisal dari artis yang dimaksud dengan suara pelan.
Dimana inisial dari artis tersebut adalah L.
"Gua mah tau, inisial L," ungkap Iis Dahlia.
"Siapa ya?" timpal Rian Ibram (host) ikut penasaran.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung menuai banyak komentar dari netizen.
Walaupun Iis Dahlia tak dengan jelas menyebut nama, namun tak sedikit netizen yang mengaitkannya dengan sosok Lesti Kejora.
Namun ada yang menduga-duga, mungkinkah sosok artis yang dimaksud Iis Dahlia adalah Luna Maya. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar