Inilah sepak terjang Anggun C Sasmi, sudah manggung sejak usia 7 tahun, kini sukses jadi penyanyi dunia.
Penyanyi Anggun baru saja menyelesaikan turnya di Perancis di usianya yang sudah 50 tahun.
Anggun menggelar tur dengan tajuk Spectacul’Art yang sukses besar ditonton oleh masyarakat Eropa.
Tiket konsernya ludes terjual, dan menjadikan Anggun sebagai artis asal Indonesia dengan jumlah penonton konser mancanegara terbesar dalam sejarah.
Konser tersebut melibatkan 2000 orang dalam kelompok paduan suara dan juga20 orang musisi.
"Sungguh menyenangkan bisa tampil di Paris dan di seluruh Perancis,
Tempat-tempat yang luar biasa dengan ribuan paduan suara di depan puluhan ribu penonton,
Terima kasih atas emosi ini," tulis Anggun dalam postingan terbaru Instagramnya.
Konser Anggun juga mendapat sambutan yang baik tak hanya dari publik, tetapi juga kritikus.
Semua orang yang datang ikut bernyanyi bersamanya dalam konser tersebut.
“Melihat ribuan orang bernyanyi bersama saya dan merasakan emosi yang ditimbulkan oleh kekuatan paduan suara yang mengiringi saya merupakan pengalaman artistik yang luar biasa,” sambung Anggun.
Dirinya pun menyampaikan terima kasih kepada tim paduan suara dan musisi yang terlibat.
"Terima kasih kepada paduan suara yang membuat saya bergetar dan memberikan seluruh jiwanya dalam petualangan ini,
Terima kasih kepada @vincent_fuchs atas energi dan bakatnya. Terima kasih kepada @sandralouvigne dan tim luar biasa yang mengelilingi proyek ini," tandasnya.
Tentu saja pencapaian Anggun ini sangat membanggakan publik tanah air.
Anggun Cipta Sasmi atau akrab disapa Anggun, adalah wanita kelahiran Jakarta, 19 April 1974 .
Dirinya memulai kariernya sebagai penyanyi sejak tahun 1986 dan sudah mulai menciptakan lagu-lagu sendiri di usia 9 tahun.
Anggun merilis single berjudul 'Mimpi' yang berhasil melejit di industri musik tanah air di tahun 1989.
Pada tahun 1994, Anggun meninggalkan Indonesia dan pindah ke Eropa, lalu meraih kesuksesan di benua tersebut.
Anggun mencetak enam album berbahasa Inggris dan enam album berbahasa Perancis.
Kisah Lain, Agnez Mo Pakai Daster Rp 35 Ribu Viral, Kini Harganya Jadi Mahal
Siapa yang tak tahu Agnez Mo? penyanyi terkenal yang Go International.
Agnez Mo sudah eksis puluhan tahun sebagai seorang penyanyi.
Sosoknya sudah sangat dikenal sebagai penyanyi tersohor di panggung musik baik tanah air hingga dunia.
Pemilik nama lengkap Agnes Monica Muljoto ini tak luput dari sorotan publik.
Agnez Mo kini nama panggung yang dimilikinya, ia berhasil memantapkan karir sebagai penyanyi muda yang bertalenta.
Selain karirnya yang sudah sampai Go International, Agnez Mo juga mencuri perhatian mengenai penampilannya.
Apalagi semua barang yang dikenakan Agnez Mo berasal dari merek ternama dengan harga yang mahal.
Akan tetapi, belum lama ini busana yang dikenakan penyanyi kelas dunia ini mendadak menjadi sorotan.
Dalam sebuah kesempatan Agnez Mo terlihat tampil mengenakan rok terusan berwarna biru.
Rambut pirang panjangnya tampak dikepang dua.
Wanita berusia 35 tahun itu juga terlihat mengenakan pulasan makeup pada wajahnya.
Penampilan Agnez Mo itu kemudian kembali diunggah ulang oleh akun Instagram @agnezmostyle.
Dari unggahan itulah terungkap bahwa ternyata rok terusan yang merupakan daster Bali itu dibanderol dengan harga yang relatif murah, yaitu sekitar Rp 35 ribu.
Daster yang dikenakan oleh Agnez Mo itu memiliki lengan pendek dan terlihat simpel dengan gambar pemandangan pohon bambu di tengahnya.
Di bagian bawah gambar tersebut terdapat tulisan 'Bali'.
Harga Daster Bambu Bali itu sendiri ternyata tergolong ramah di kantong.
Di lapak toko online, daster tersebut dijual seharga Rp35 ribu saja.
Melihat gaya Agnez Mo memakai daster Rp35 ribu, tidak sedikit warganet yang dibuat terkejut.
Tak hanya mengomentari harga daster, banyak juga yang menyebut jika daster tersebut terlihat mahal setelah digunakan oleh Agnez Mo.
Di antara komentar menyebut jika daster Bali tersebut mendadak mendunia dan menjadi mahal ketika dikenakan Agnez Mo.
Itulah potret Agnez Mo yang mengenakan daster mendadak menjadi sorotan bahkan disanjung mau pakai apapun tetap terlihat mahal.
(TribunNewsmaker.com/Talitha/Sripoku)
Posting Komentar
Posting Komentar