Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting merasa bersyukur karena batal menikah dengan mantan calon suaminya, Lettu Muhammad Fardhana. Foto: Regina Safri/Antara
Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting merasa bersyukur karena batal menikah dengan mantan calon suaminya, Lettu Muhammad Fardhana.
Ayu Ting Ting mengungkapkan perasaannya setelah dinasihati Andhika Pratama saat menjadi bintang tamu Lapor Pak!.
Dalam program itu, Andhika Pratama mengimbau Ayu Ting Ting agar tidak mau diajak hidup susah.
"Lu hidup sudah enak masa mau diajak susah lagi?" kata Andhika Pratama.
Ayu Ting Ting pun langsung mengucapkan perasaan syukurnya setelah batal menikah dengan Fardhana.
"Makanya. Untung gue sadar sebelum waktunya," ucap Ayu Ting Ting.
Sebelumnya, Ayu Ting Ting memutuskan pertunangannya dengan Lettu Muhammad Fardhana pada 22 Juni 2024.
Padahal, Ayu Ting Ting dan anggota TNI itu sudah menggelar acara pertunangan di Bogor pada 4 Februari 2024.
Ayu Ting Ting menyebut dirinya mempunyai alasan yang kuat untuk mengakhiri hubungan dengan Fardhana.
Salah satu alasan yang membuat Ayu Ting Ting membatalkan pertunangan ialah masalah prinsip. (jlo/jpnn)
Posting Komentar
Posting Komentar